Perubahan zaman ke arah digital kian terasa ketika sistem UN Online diterapkan di Indonesia mulai tahun 2016. Ujian berbasis kertas ditinggalkan, Indonesia telah beralih pada media digital. Berbagai kelebihan digitalisasi membuat UN Online masih berlangsung hingga saat ini dengan lancar. Selain hemat biaya produksi dan distribusi, perhitungan nilai hasil ujian juga menjadi lebih cepat.
Keunggulan dunia digital memang tak perlu diragukan, sehingga perlu untuk dimanfaatkan semaksimal mungkin. Alasannya sederhana, karena teknologi diciptakan untuk meringankan tugas dan pekerjaan manusia. Pendidikan.id melihat peluang ini begitu besar, untuk meningkatkan kualitas belajar dan berlatih siswa-siswi Indonesia. Apalagi, jika mengingat gadet kini telah menjadi sahabat setia anak-anak dalam beraktivitas sehari-hari.
Setelah meluncurkan Buku Sekolah Digital dan Video Pendidikan Indonesia, pendidikan.id melengkapi proses belajar siswa dengan Try Out Online. Program aplikasi ini berisi ratusan latihan soal mulai dari tingkat SD, SMP hingga SMA sederajat. Kelebihannya, latihan-latihan soal ini disediakan lengkap sesuai varian bab/materi di tiap mata pelajaran. Bahkan, masing-masing bab atau materi bisa terdiri dari beberapa jenis latihan soal. Soal yang lengkap dan beragam ini, bertujuan agar siswa dapat menguji kemampuannya segera setelah mempelajari materi.
Tidak perlu penasaran dengan nilai hasil jawabannya, karena siswa dapat langsung mengeceknya sesaat setelah mengerjakan. Ada penilaian otomatis, sehingga memudahkan siswa untuk melakukan evaluasi hasil belajarnya. Jika mendapatkan nilai yang kurang memuaskan, siswa dapat mengerjakan paket latihan soal lainnya. Tapi tentunya, dengan bab atau materi yang sama. Siswa dapat melatih kemampuannya berkali-kali dengan berbagai macam soal yang tersedia. Sehingga, semakin banyak siswa berlatih soal, maka akan semakin menguasai materi.
Try Out Online milik pendidikan.id sengaja didesain sangat mirip dengan tampilan UN Online. Hal ini dilakukan agar siswa terbiasa dengan platform UN Online. Jika telah familiar, maka diharapkan siswa tidak lagi gugup saat menghadapi UN Online di kemudian hari. Setidaknya, siswa telah memahami tampilan dan sistem kerja platformnya. Mengenai kredibilitas soal, pendidikan.id bekerjasama dengan sekolah-sekolah unggulan dan Ikatan Guru Indonesia. Sehingga pendidikan.id dapat selalu menyajikan soal-soal yang berkualitas, agar siswa menguasai pelajaran dengan baik.
Sesuai cita-cita pendidikan.id, Try Out Online ini diciptakan untuk melengkapi kemudahan proses belajar jutaan siswa Indonesia. Siswa tidak perlu membayar apapun untuk mengaksesnya, cukup dengan mengunjungi website tryout.pendidikan.id. Disitu sudah tersedia ratusan paket soal yang siap dicoba, mulai dari tingkat SD, SMP sampai SAM. Sama seperti UN Online, hanya diperlukan koneksi internet untuk mengakses Try Out Online. Sepertinya bukan hal yang cukup sulit, mengingat gadget kini menjadi salah satu benda yang wajib dimiliki setiap orang. Bahkan, bukan rahasia lagi jika siswa-siswi generasi millenial kini tak pernah absen menjelajah internet dengan gadget pribadinya.
Oleh karena itu, pendidikan.id ingin membantu para siswa untuk dapat belajar dengan mudah, cepat, murah bahkan gratis. Tanpa perlu merogoh kocek terlalu dalam untuk membeli buku soal lebih dulu, sebelum duduk dan menguji kemampuan belajarnya. Semoga pendidikan Indonesia dapat semakin maju, sehingga banyak generasi muda berkualitas muncul untuk turut membangun bangsa. (wr/ed: Lia)
Ingin mencobanya? kunjungi :