Jumat, Maret 29, 2024
spot_img
BerandaKomik PendidikanKomik Sejarah Kisah Martha Tiahahu, Pahlawan Belia dari Timur

Komik Sejarah Kisah Martha Tiahahu, Pahlawan Belia dari Timur

martha christina tiahahu, pahlawan dari maluku, paulus tiahahu
Potret Martha Christina Tiahahu. (sumber: internet)

Tepat 200 tahun yang lalu yaitu pada 02 Januari 1818, seorang perempuan muda nan pemberani, Martha Christina Tiahahu, meninggal di atas kapal Belanda dalam perjalanan di Laut Banda untuk menuju ke Pulau Jawa. Jenazah Martha Christina Tiahahu disemayamkan di Laut Banda. Satu abad kemudian presiden RI secara resmi menobatkan Martha Christina Tiahahu sebagai pahlawan nasional, melalui Surat Keputusan Presiden Republik Indonesia Nomor 012/TK/Tahun 1969 tanggal 20 Mei 1969. Gelar ini disematkan untuk menghargai perjuangan Martha yang tak gentar dalam membela tanah air melawan penjajah Belanda semasa hidupnya.

Martha Christina Tiahahu terlahir di era penjajahan yaitu pada 4 Januari 1800 di Desa Abubu Pulau Nusa Laut, Maluku. Ayah Martha Tiahahu merupakan seorang pemimpin perlawanan rakyat Maluku, namanya Kapitan Paulus Tiahahu. Martha memiliki watak pemberani dan berkemauan keras. Sejak kecil ia mengikuti segala aktivitas perjuangan ayahnya, dan jiwa patriotiknya pun semakin kuat di kala ia melihat banyaknya masyarakat yang menderita di bawah pemerintahan penjajah.

komik literasi, komik sejarah, komik pendidikan, komik edukasi
Sampul komik “Pejuang Muda dari Timur”

Pada usianya yang masih remaja, Martha bertekad untuk ikut terjun dalam medan pertempuran melawan penjajah di tanah kelahirannya. Bersama dengan sang ayah, pasukan Maluku berhasil menggempur tentara kolonial yang menguasai Pulau Saparua, Kabupaten Maluku Tengah. Peperangan terus berlanjut hingga ke Desa Ulath-Ouw. Namun karena persenjataan yang menipis, Martha dan semua pasukan Malukupun terdesak. Mereka berhasil ditangkap oleh pihak Belanda, termasuk Martha dan ayahnya. Martha tidak tinggal diam, ia kembali melakukan pemberontakan kepada Belanda.

Namun sayangnya, pada pemberontakan ini Martha tertangkap lagi oleh Belanda. Sebagai hukuman, Belanda mengirim Martha ke Pulau Jawa untuk diasingkan. Karena kekukuhannya pada prinsip anti-Belanda, Martha menolak untuk makan dan minum pemberian Belanda selama perjalanan. Kesehatan Martha semakin menurun, hingga akhirnya ia meninggal di atas kapal itu. Saat itu tanggal 2 Januari 1818, hanya 2 hari sebelum usianya genap 18 tahun ia menghembuskan napas terakhir.

Tidak semua orang memiliki keberanian untuk berjuang mengangkat senjata di garis depan. Namun Martha, seorang gadis muda justru memiliki keberanian kuat untuk berjuang menentang para penjajah. Rakyat Indonesia mengagumi semangat dan menghormati perjuangannya. Agar para pelajar Indonesia lebih mengenal keteladanan pahlawan belia ini, Pendidikan.id, sebuah edutech di Indonesia menerbitkan Komik Sejarah dengan judul “Pejuang Muda dari Timur.” Komik ini menceritakan kisah lengkap Martha Tiahahu, serta perjuangannya menegakkan keadilan bagi masyarakat Maluku di bawah penindasan kolonial Belanda.

aplikasi kipin school, aplikasi belajar online, aplikasi bimbel online
Tampilan menu utama Aplikasi KIPIN School.

Komik “Pejuang Muda dari Timur” dapat dibaca secara gratis oleh masyarakat Indonesia, khususnya bagi para guru dan pelajar. Cara mendapatkannya sangat mudah, yaitu dengan mengunduhnya secara gratis dari Aplikasi KIPIN School. Aplikasi KIPIN School merupakan aplikasi yang berisi ribuan buku sekolah, video pendidikan, latihan soal dan komik literasi. Aplikasi ini secara khusus ditujukan bagi pengembangan pendidikan Indonesia, karena menyediakan semua konten belajar secara gratis dan terbuka bagi sipapun. KIPIN School tersedia untuk semua platform mobile, di antaranya Android, iOS dan Windows.

Peperangan akan selalu menyisakan kisah sedih sekaligus haru di baliknya. Jika peperangan dilakukan untuk memperjuangkan kemerdekaan dan keadilan, maka pengorbanan yang tulus sangat diperlukan. Oleh karena itu kita sebagai warga Indonesia yang telah merdeka, patut menghargai jasa-jasa para pahlawan yang telah gugur demi memperjuangkan kemerdekaan Indonesia.

Klik link ini untuk unduh Aplikasi KIPIN School:
Android: Playstore
iOS: Appstore
Windows: Windowstore

RELATED ARTICLES

Most Popular

Recent Comments